Menilai kondisi kesehatan seseorang bisa dilakukan secara sepintas dengan melihat perutnya saja. Jika perutnya besar dan bentuknya bulat, itu tandanya ada gangguan metabolisme yang menyebabkan perlemakan di hati.
Dr Grace Julio-Kahl, MSc, MH, CHt menegaskan tubuh tidak pernah bohong, sehingga konsumsi makanan harus benar-benar seimbang dengan aktivitas dan kebutuhan energi.
Jika perut sudah membulat, maka kemungkinannya hanya 2 yakni kurang olahraga atau makannya yang masih terlalu banyak. Nah, jika terjadi gangguan metabolisme akan menyebabkan perlemakan di hati.
"Perlemakan hati dipicu oleh konsumsi alkohol dan lemak jenuh yang terlalu banyak. Akibatnya hati dipenuhi bercak-bercak lemak lalu membengkak, bahkan bisa membentuk batu kolesterol di kantung empedu," kata Dr Grace Julio-Kahl,...